Koramil 0820-12/Kraksaan Gelar Syukuran HUT TNI ke-80, Wujudkan Sinergitas dan Kedekatan dengan Masyarakat

PROBOLINGGO, JP – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80, Koramil 0820-12/Kraksaan menggelar acara syukuran sederhana namun penuh makna di halaman Makoramil setempat, Senin (6/10/2025).

Acara yang dipimpin langsung oleh Danramil 0820-12/Kraksaan, Kapten Inf Asto, tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimka Kraksaan, unsur Polsek Kraksaan, serta sejumlah kepala desa dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kapten Inf Asto menyampaikan rasa syukur atas usia ke-80 TNI yang terus menunjukkan dedikasi dan pengabdian kepada bangsa dan negara. Ia menegaskan bahwa semangat TNI bukan hanya menjaga kedaulatan, tetapi juga menjadi garda terdepan dalam membangun kedekatan dengan rakyat.

“Momentum HUT TNI ke-80 ini menjadi pengingat bahwa kekuatan sejati TNI adalah kebersamaan dengan rakyat. Kami akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat demi terciptanya keamanan dan kesejahteraan bersama,” ujar Kapten Inf Asto.

Acara yang berlangsung dengan penuh kekeluargaan tersebut diwarnai dengan doa bersama dan ramah tamah, sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan panjang TNI dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Melalui peringatan ini, Koramil 0820-12/Kraksaan berharap semangat juang dan pengabdian TNI tetap terpatri di hati setiap prajurit, serta semakin memperkuat sinergi lintas sektor dalam membangun wilayah yang aman, tenteram, dan sejahtera. (Fik)



Menyingkap Tabir Menguak Fakta


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *